Rabu, 16 September 2009

25.MIKHAIL MIL

Mikhail Mil lahir di…. Rusia pada tanggal ………1909. Kecintaannya akan pesawat mulai tumbuh ketika menyaksikan kehebatan helicopter-helikopter buatan ilmuan Rusia pada Perang Dunia I. Mil adalah seorang anak yang serdas dan berbakat. Pada umur 12 tahun ia memenangkan kompetisi pembuatan pesawat model.
Bakat dan minatnya yang tinggi di bidang penerbangan membuat Mil dengan mantap mendaftar di Institut Aviasi Novocherlaassk setamatnya dari sekolah lanjutan. Di sini ia berkenalan dengan Kamov dan Skrzhinsky, para ilmuan yang telah lama malang melintang di dunia rancang bangun pesawat. Dengan berguru kepada mereka, Mil berhasil membangun helicopter autogyronya yang pertama.
Setelah lulus pada tahun 1931, Mil bekerja di pusat aerodinamika Rusia TsAGI. Di sini Mil mendalami penelitian dan pengembangan helicopter dengan titik berat stabilitas dan desain bali8ng-baling rotor. Hasil rancangannya ini banyak dipakai oleh helicopter-helikopter tempur Rusia yang kemudian mendongkrak reputasinya.
Pada tahun 1947 Mil dipercaya menduduki jabatan sebagai Kepala Designer. Mil kemudian mendeasain helicopter Mi-1 Here. Nama Mil pun melambung dengan helicopter-helikopter angkut tempur berukuran raksasa ciptaannya antara lain Mi-6 Hook yang diproduksi pada tahun 1957 dengan panjang 33,18 meter, kapasitas angkut 12 ton, dan sanggup membawa 70 serdadu. Kapasitas helicopter ini sama dengan pesawat C-130 Hercules versi standar. Sementara lainnya Mi-6 Hook tercatat sebagai helicopter terbesar sejagat.
Karya Mil yang lain adalah Mi-10 Harke dengan kemampuan angkut 14 ton. Pada tahun 1969 Mil merancang helicopter yang lebih besar lagi yakni Mi-21 Homer dengan kemampuan angkut 120 orang. Kemampuan angkut ini belum tertandingi higgga sekarang.
Buah pikir Mikhail Mil berupa rancang bangun helicopter raksasa memberi nuansa tersendiri bagi dunia cipta pesawat sayap putar. Selain karya-karya yang terrsebut di atas, dunia juga mengenal Mi-4, mi-8, Mi-26 dan Mi-28 yang tidak kalah perkasanya. Teknikrat ini meninggal akibat kangker paru-paru pada bulan januari 1970, meninggalkan ratusan karya intelektual yang tidak mungkin terlupakan.
Mi-26 Halo







Mi-24 Hind

Tidak ada komentar:

Posting Komentar